7 Software Converter Audio Video Gratis Terbaik

Dengan banyaknya gadget populer saat ini, tentunya ada banyak format video/audio yang hanya bisa diputar di sebagian gadget tertentu. Misal kita ingin memutar video DVD di iPod, tentu saja tidak bisa dan harus diconvert terlebih dahulu ke format MP4. Begitu juga bagi yang ingin mengubah video menjadi format audio untuk musik seperti MP3, software converter amat sangat dibutuhkan. Selain itu software converter juga bisa digunakan untuk memperkecil ukuran file video atau musik sehingga bisa lebih hemat space.

Ada banyak sekali software converter di internet dan banyak yang bisa didownload secara gratis. Berikut ini adalah beberapa software converter gratis yang terbaik dan populer digunakan. Walaupun gratis, kualitasnya tidak kalah koq dengan software premium lainnya.

Pazera Video Converters Suite

software converter audio video

Pazera memiliki fitur converter yang mendukung hampir semua format audio dan video, seperti AVI, MPEG, MP4, MOV, WMV,MP3, WMA, OGG, WAV, dll. Fiturnya powerfull dan hasilnya bisa dikustom sesuai keinginan. Pazera juga dapat menkonversi beberapa file sekaligus.

Miro Video Converter

software converter audio video

Software ini memiliki interface yang simpel dan sangat mudah digunakan. Format yang didukung juga cukup banyak seperti AVI, FLV, MP4, 3GP, WMV,MP3, WMA, OGG, WAV, dan masih banyak lagi. Bisa dibilang Miro Video Converter adalah software converter dengan tampilan paling sederhana yang pernah ada. Software ini hanya bisa menangani satu file setiap kali proses konversi.

iWisoft Free Video Converter

software converter audio video

Software dari iWisoft ini mendukung hampir seluruh format popular termasuk video HD. Tampilannya sangat bersih, rapi dan memiliki interface yang user-friendly. iWisoft tidak hanya dapat menconvert video, tetapi terdapat juga fitur lain seperti subtitle, ripping, cropping, split, join, dan watermark video.

Format Factory

software converter audio video

Format factory dapat menangani banyak sekali format audio/video. Software ini juga mendukung advanced tweaking dan custom profiles. Interfacenya memang sedikit membingungkan, tapi setelah dipelajari anda akan tahu bahwa Format Factory termasuk software yang paling stabil dan responsif serta bisa disetting sesuai keinginan. Software ini juga tersedia versi portablenya.

Freemake

software converter audio video

Freeware ini dapat digunakan untuk menconvert berbagai format audio, video, foto, bahkan video di website seperti youtube. Freemake mendukung fitur DXVA dan CUDA yang dapat meningkatkan performa speed video sehingga dapat diputar di PC tanpa patah-patah.

xRecode II (audio only)

xRecode memiliki fitur yang sangat lengkap sebagai software converter audio. Converter ini juga terkenal dengan tingkat kecepatan konversi paling tinggi. Kita juga bisa mengedit metadata file MP3 sebelum memulai proses konversi.

Quick Media Converter

software converter audio video

Software QMC dapat menconvert berbagai format audio/video populer. Kita juga dapat mengkustom hasil convert sesuai keinginan seperti codec, height, width, dll. QMC juga sudah built-in dengan software camstudio. Kelemahannya QMC versi terbaru sedikit lambat dan beberapa kali trouble saat dioperasikan di PC standard.

Itu tadi 7 software converter terbaik. Memang tingkatan terbaik tetap tergantung dari kepuasan konsumen. Tapi menurut saya, 6 software di atas sudah menyediakan semua kebutuhan untuk melakukan konversi audio/video. Apabila

Share

1 comments:

Software 10 Terbaik mengatakan...

seringnya pakai format factory gan ... tapi sekarang sudah beralih ke software super http://software.10terbaik.com/2014/10/10-software-video-converter-terbaik.html

Posting Komentar